Kamis, 06 Desember 2012

Rambut sehat dan berkilau dengan air teh



Memiliki rambut yang indah dan sehat merupakan dambaan setiap wanita dan pria, karena rambut merupakan mahkota yang indah untuk kesempurnaan penampilan. Namun apa jadinya jika rambut kita kering, kusam dan rusak. Pada perkembangannya banyak sekali tren rambut yang bermunculan dengan produk-produk yang mengandung zat kimia yang sangat berbahaya untuk rambut kita.
Tentu saja kita lebih mementingkan perawatan yang singkat dengan bahan-bahan kimia demi penampilan yang sempurna. Tapi apakah kita tau dampaknya untuk rambut? Kerusakan dimana-mana sehingga rambut tidak lagi terlihat indah dan sehat.
Nah, agar rambut kita tidak rusak butuh perawatan alami dari bahan-bahan alam yang dibutuhkan rambut seperti berkeramas dengan air teh. Kenapa air teh? Karena air teh berkhasiat menyuburkan dan menghitamkan rambut serta membuat rambut bebas ketombe yang membuat rambut menjadi indah dan lebih berkilau.
Tidak diragukan lagi teh merupakan minuman kesehatan untuk tubuh karena kandungan anti oksidannya. Kandungan dalam teh diantarannya terdiri kafein, theobromin, theofilin, minyak atsiri dll. Serta dalam setiap 100gr daun teh mengandung air, polifenol, protein, karbohidrat, kafein, serat serta pektin.
Cara Berkeramas dengan Air Teh :
1. Siapkan secangkir air teh kental, biarkan terbuka dan diembunkan semalam
2. Paginya, siramkan air teh ke rambut sebelum mandi sebelumnya rambut basahi dulu dengan air
3. Lakukan pijatan ringan di sekitar kepala dengan lembut
4. Tutup rambut dengan handuk dan biarkan selama ½ jam agar menyerap sempurna
5. Kemudian bilaslah rambut dengan air teh sampai bersih,
Lakukan dengan rutin untuk mendapatkan hasil sempurna agar rambut lebih indah dan berkialau.
Demikianlah tips agar rambut indah, berkilau dan sehat dengan berkeramas dengan air teh.
Selamat mencoba......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar